Beras Buatan untuk Pangan Fungsional

(0)
  • Inovator:
    • 1. Slamet Budijanto
    • 2. Aji Hermawan
    • 3. Nanik Purwanti
    • 4. Didah Nur Faridah
    • 5. Sam Herodian
    • 6. Annisa Khaerunia
    • 7. Yulianti
    • 8. Suba Santika Widara
    • 9. Heni Herawati
    • 10. Faleh Setiabudi
    • 11. Maya Kurniawati
    • 12. Santi Novitasari
    • 13. Aldith Natakusumah
    • 14. Farah Hulliandini
    • 15. Trina Kharisma
  • Kategori: Biomedis

Deskripsi Singkat

Beras analog (beras tiruan) rendah indeks glisemik mempunyai bentuk butiran mirip beras yang dibuat dari satu atau lebih tepung non padi dan non terigu, kacang-kacangan, gliserin monostearat (GMS), hidrokoloid dan bahan fortifikasi. Metode pembuatan beras analog rendah indeks glisemik pada invensi ini menggunakan teknologi hot extrusion dengan menggunakan single/twin screw extruder. Beras analog dapat dimasak menggunakan rice cooker maupun metode tanak nasi konvensional dengan nilai IG 55.

Description :

Analog rice (rice clone) has a low glycemic index similar to the shape of rice grains made from one or more non-rice flour and non flour, beans, glycerin monostearate (GMS), hydrocolloid and fortification materials. Method for making a low glycemic index rice analogue of the present invention using hot extrusion technology using single / twin screw extruder. Analog rice can be cooked using a rice cooker or rice tanak conventional methods with GI 55 values.
Keunggulan :

1. Beras analog memiliki bentuk butiran mirip beras, dapat ditanak seperti menanak beras sehingga tidak merubah kebiasaan, nasi yang dihasilkan mempunyai kualitas tanak seperti nasi dari beras, dapat didisain khusus untuk menghasilkan beras analog dengan tujuan/fungsional tertentu, dapat diproduksi masal.

2. Beras analog diproduksi menggunakan mesin ekstruder sehingga dapat diproduksi lokal hasil pengembangan dari lahirnya invensi ini dengan produsen mesin dari Tangerang.

3. Bahan baku yang digunakan berasal dari lokal dan tidak menggunakan padi, sehingga diharapkan dapat mengurangi besarnya tekanan terhadap konsumsi beras.

Status Paten :

Paten sudah terdaftar (IDP000046720)

Tahap Pengembangan :

Telah diimplementasikan

Mekanisme implementasi :

  • Lisensi
  • Pengguna 1
    Nama : PT Fits Mandiri
    Alamat : BOGOR, JAWA BARAT, Indonesia
    Kontak : -
    Url : https://www.tokopedia.com/fitsmandir

    Nilai TKT :

    3

    Potensi Aplikasi :

    Beras analog diharapkan dapat menjadi alternatif yang baik untuk dapat mengatasi kekurangan beras yang selalu terjadi di Indonesia. Dengan potensi pasar yang cukup besar di Indonesia industri beras analog sudah saatnya dikembangkan. Dari aspek pasar paling tidak dapat diklasifikasikan menjadi tiga golongan besar.

    Kolaborasi yang diinginkan:
  • Kerjasama Pra Lisensi
  • Kerjasama Lisensi
  • Kerjasama Pemasaran Produk
  • Kerjasama Pengembangan Skala Produksi (Uji Skala Industri)
  • Joint Venture
  • Tidak Ada

    INOVASI TERKAIT

    KEMBALI KE ATAS