Nanoklorofil dari Sargassum sp.

(0)
  • Inovator:
    • 1. Prof. Dr. Erliza Noor
    • 2. Hanum Rachmawati Nur, STP
    • 3.
    • 4. Dr.Ir. Meika Syahbana Rusli, M.Sc.Agr
    • 5.
  • Kategori: Biomedis

Deskripsi Singkat

Invensi mengenai pembuatan nanopigmen klorofil dari Sargassum sp. melalui homogenisasi berkecepatan tinggi. Pembuatan nano pigmen ini untuk meningkatkan stabilitas dan kelarutan pigmen yang masih rendah. Selain itu pigmen dalam bentuk nano partikel akan meningkatkan tingkat dispersi aplikasi sebagai coating agent. Pelarut organik meningkatan kestabilan dan kelarutan serta penuruan nilai zeta potensial yang dapat menurunkan potensi terjadinya aglomerasi sehingga dispersabilitas pigmen meningkat

Description :

0
Keunggulan :
Pembuatan nanopigmen klorofil dari Sargassum dengan metode homogenisasi merupakan salah satu solusi untuk mengubah sifat dan karakteristik pigmen organik yang mudah teraglomerasi dan tidak terdispersi sempurna. Metode homogenisasi merupakan cara yang paling efisien untuk membentuk nanopartikel pigmen karena prosesnya berlangsung cepat dan sesuai dengan karakteristik utama klorofil. Homogenisasi kecepatan tinggi tidak membutuhkan suhu tinggi dalam pembuatan nanopartikel sehingga biaya produksi dapat ditekan yang berdampak pada harga jual nanopigmen klorofil dapat bersaing dengan pigmen sintesis. Keunggulan lain nanopigmen klorofil adalah memiliki kecerahan warna yang lebih baik dan tidak berbahaya pada lingkungan jika dibandingkan dengan pigmen sintesis. Perubahan pigmen menjadi nanopartikel mampu meningkatkan kelarutan pigmen pada berbagai jenis pelarut terutama pelarut organik yang bersifat polar. Dengan ukuran nanopigmen yang lebih kecil akan meningkatkan daya serap dan dispersi pigmen yang baik sehingga lebih mudah diaplikasikan diberbagai bidang.
Status Paten :

Ingin Namun Belum Didaftarkan

Tidak Ada

INOVASI TERKAIT

KEMBALI KE ATAS